Perkawinan Hantu - Bagi kebanyakan pasangan, pernikahan seharusnya bertahan sampai kematian. Namun dalam tradisi perkawinan hantu di China, pernikahan baru dimulai ketika mayat dinikahkan.
Pernikahan hantu adalah sebuah tradisi lama di China yang dilakukan dengan menikahkan dua mayat yang belum menikah. Hal ini dilakukan agar mayat tersebut tak kesepian di alam baka.
Masyarakat China percaya bahwa jika seseorang belum menikah hingga mereka meninggal, maka hantu mereka akan kesepian dan mengganggu anggota keluarga. Untuk itu, mereka menikahkan mayatnya agar orang tersebut tak kesepian.
Meski sebenarnya tradisi menikahkan mayat ini sudah dihapuskan sejak tahun 1949, Namun tradisi pengantin hantu ini masih tetap berlangsung (secara illegal) bahkan hingga sekarang. Jenazah seorang gadis dijual dengan harga £3.500 atau sekitar Rp49,7 juta. Mayat wanita ini dijadikan untuk mempelai pada sebuah pernikahan roh. Kemudian jenazah si gadis dijual setelah pernikahan selesai dan tubuh keduanya dimakamkan secara bersama-sama.
Pada tahun 2007 seorang pria ditangkap karena membunuh dan menjual sebanyak enam wanita sebagai pengantin hantu bahkan ia mengatakan bahwa membunuh dan menjual tubuh itu pekerjaan yang mudah. Hal ini diketahui setelah beberapa kelompok pencuri jenazah menggali kuburan dan menjualnya untuk dijadikan pengantin hantu seorang bujangan senilai harga Rp43 juta. Namun hal ini segera diketahui oleh kepolisian setempat berhasil menangkap si pencuri.
Pernikahan hantu dilakukan seperti layaknya pernikahan pada orang yang masih hidup. Anggota keluarga berkumpul, makan, minum, dan bersenang-senang. Pihak pengantin pria memberikan hadiah pada keluarga pengantin wanita. Yang tak biasa adalah kedua mayat mempelai akan digali kembali untuk dikuburkan bersama. Kemudian mereka disahkan sebagai istri dan suami di liang kubur.
Keluarga di China biasanya juga menyewa jasa Mak Comblang untuk mencarikan pasangan bagi anggota keluarga mereka yang meninggal. Meski begitu, bisa jadi sangat sulit untuk menemukan mayat yang diinginkan. Hal ini membuat banyak orang mencari mayat di pasar gelap dengan harga hingga USD 4.000 (atau sekitar Rp 39 juta).
Ada lebih dari satu jenis pernikahan hantu. Yang terutama dan umum dilakukan adalah karena alasan keluarga. Jenis pernikahan hantu sangat tergantung pada alasan pernikahan dilakukan.
Ada empat alasan paling umum untuk pelangsungan tradisi pernikahan hantu
Ada empat alasan paling umum untuk pelangsungan tradisi pernikahan hantu
- Pernikahan pasangan yang sebelumnya ada hubungan pertunangan, namun salah satu dari mereka meninggal dunia sebelum prosesi pernikahan dilakukan.
- Untuk mengintegrasikan seorang putri yang belum menikah untuk meningkatkan status garis pertalian darah.
- Untuk memastikan garis keluarga dilanjutkan
- Untuk memastikan bahwa tidak ada adik yang menikah sebelum kakak.
Dikutip dan disarikan dari berbagai sumber